Menu

Mode Gelap
Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI S. Hartono Kunjungi Peternakan Cahaya Mario Grup Curah Hujan Tinggi, Warga di Bantaran Sungai Bilokka – Wette’e Diminta Waspada Begini Respon Parpol dan Tokoh Terkait Wacana Pilkada Dipilih DPRD Polisi Sita Mesin Cetak dan Uang Palsu Rp446,7 Juta di UIN Makassar Malam Ini, Myanmar Tantang Timnas Garuda Muda di Piala AFF 2024

Ajatappareng · 7 Jul 2022 10:12 WITA ·

Nakal, Kepala Dusun Ditangkap Gegara Bawa Narkoba 250 Gram


 Kapolres Sidrap, AKBP Ponco Indriyo didampingi Kasat Narkoba, AKP Arham saat merilis pengungkapan kasus narkoba di Sidrap, Kamis (7/7/2022). Perbesar

Kapolres Sidrap, AKBP Ponco Indriyo didampingi Kasat Narkoba, AKP Arham saat merilis pengungkapan kasus narkoba di Sidrap, Kamis (7/7/2022).

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Satnarkoba Polres Sidrap menangkap dua pelaku narkoba di Lancirang, Kecamatan Pitu Riawa, Kabupaten Sidrap.

Mereka adalah Darman (36) warga Lawawoi, Kecamatan Watang Pulu, Kabupaten Sidrap. Kemudian Umar (59), warga Anabanua, Kecamatan Belawa, Kabupaten Wajo.

Kedua tersangka ditangkap bersama barang bukti narkoba jenis sabu-sabu sebanyak 5 ball dengan berat 250 gram.

Kapolres Sidrap, AKBP Ponco Indriyo mengatakan, salah satu tersangka merupakan salah satu Kepala Dusun di Kecamatan Belawa, Kabupaten Wajo.

“Untuk peran kedua tersangka, masih kami dalami dan melakukan pengembangan, barangnya dari mana dan mau diedarkan kemana,” ujarnya saat dirilis, Kamis, (7/7/2022).

Sementara itu, tersangka Umar yang mengaku sebagai kepala dusun Anabanua itu mengaku diiming-iming oleh seseorang untuk mengantar barang haram tersebut.

“Iya pak, saya dijanji Rp10 juta oleh seseorang untuk antar paket narkoba tersebut. Itu ada lima bungkus, tapi isinya saya tidak tahu,” ucapnya.

Kasat Narkoba Polres Sidrap, AKP Arham Gusdiar mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan pengembangan dan mengejar pelaku lainnya yang memasok sabu-sabu ke wilayah Sidrap. (asp)

Artikel ini telah dibaca 879 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Danrem 141/Toddopuli, Brigjen TNI S. Hartono Kunjungi Peternakan Cahaya Mario Grup

23 Desember 2024 - 18:14 WITA

Antisipasi Banjir, Bupati Sidrap terpilih Tegaskan Pentingnya Edukasi Kebersihan

23 Desember 2024 - 10:39 WITA

Pj Bupati Sidrap Siap Kawal Program Strategis hingga Pelantikan Pemimpin Baru

22 Desember 2024 - 22:21 WITA

Syaharuddin Alrif Dorong “Battle of Crosser” Jadi Agenda Tahunan Sidrap

22 Desember 2024 - 17:30 WITA

Bupati Terpilih Gandeng Warga Rijang Pittu Bersihkan Lingkungan untuk Cegah Banjir

22 Desember 2024 - 13:58 WITA

Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Rumah dan Sawah terendam Air

21 Desember 2024 - 18:59 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.