Menu

Mode Gelap
Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024 Syahar – Imam Fauzan ‘Mesra’, Sinyal Koalisi NasDem – PPP di Pilkada Sidrap? TP kembali Bertemu FAS, Bahas Pilwalkot Parepare? Masjid Tua Tosora Wajo, Didirikan Cucu Rasulullah SAW Nama Bos Annur Ma’arif Masuk Bursa Pilkada Sidrap

Eksklusif · 6 Feb 2023 13:25 WITA ·

Jalan Santai Warnai Peringatan Hari Lahir DDI ke 76


 Jalan Santai Warnai Peringatan Hari Lahir DDI ke 76 Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Kegiatan Gerak Jalan Santai dalam rangkaian peringatan Hari Lahir (Harlah) Darud Dakwah Wal-Irsyad (DDI) Ke-76 Tingkat Kabupaten Sidenreng Rappang, Ahad kemarin (5/2/2023)

Kegiatan tersebut dihadiri dan dilepas secara langsung oleh Bapak Bupati Sidenreng Rappang (Ir. H. Dollah Mando).

Turut hadir Gurutta Ketua PW DDI Sulsel (Dr. KH. A. Aderus, Lc.,M.A.), Kepala Kantor Kementerian Agama Sidrap (Dr. Muh. Idris Usman, S Ag.,M.A.), Wakil Ketua DPRD Sidrap (Kasman, S.H.I.), Anggota DPRD Sidrap (Sudarmin Baba), sejumlah Sponsor, dan Warga DDI Sidrap.

Kegiatan pelepasan oleh Bapak Bupati sekaligus secara simbolis membuka seluruh rangkaian kegiatan Hari Lahir (Harlah) DDI Ke-76 Tingkat Kabupaten Sidrap yang kegiatannya sudah berlangsung sejak hari sabtu kemarin (4/2/2023).

Wakil Sekretaris PD DDI Sidrap, Zulkifli, mengatakan bahwa Momentum kegiatan gerak jalan santai dalam rangka peringatan Harlah DDI ke-76 tingkat Kabupaten Sidrap ini menjadi Ajang Silaturrahim bagi seluruh Warga DDI dari masa ke masa.

Mulai dari kalangan Santri, Guru, Mahasiswa, Dosen, Pengurus Ranting, Cabang, Daerah, Badan otonom, bahkan alumni DDI dari semua tingkatan yang berasal Wilayah Sidrap dan sekitarnya.

“Semuanya larut dalam kegembiraan, penuh suka cita, nostalgia yang disertai canda tawa. Kerinduan akan suasana saat berproses di DDI seakan terngiang kembali dengan adanya kegiatan seperti ini”, ungkapnya.

Kegiatan gerak jalan santai diakhiri dengan pengundian kupon dan penyerahan hadiah doorprize yang berasal dari sejumlah sponsor. (asp)

Artikel ini telah dibaca 65 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

NasDem, Gerindra dan Demokrat Bertemu Bahas Pilkada 24 Kabupaten/Kota di Sulsel

19 April 2024 - 23:42 WITA

Bahrul Appas Tekankan Responsivitas Disnakkan Sidrap terhadap Permentan No.17 Tahun 2023

19 April 2024 - 17:16 WITA

1 Tahun Jadi DPO, Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Penganiayaan

19 April 2024 - 17:06 WITA

Polres Sidrap Luncurkan Program Baru Untuk Tekan Angka Kecelakaan

19 April 2024 - 11:43 WITA

Proses Seleksi Calon Anggota Polri di Sidrap Diperketat

18 April 2024 - 14:06 WITA

Golkar Target Kemenangan 60 Persen di Pilkada Serentak 2024

17 April 2024 - 23:58 WITA

Trending di Ajatappareng

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.