Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Ajatappareng · 6 Apr 2021 09:10 WITA ·

Jelang Ramadhan, Bupati Barru Resmikan Masjid Ratu Babussalam Garongkong


 Jelang Ramadhan, Bupati Barru Resmikan Masjid Ratu Babussalam Garongkong Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, BARRU — Usai menghadiri dua Rapat Paripurna DPRD Barru, yakni Penyerahan Laporan LKPJ 2020 dan Penyerahan Ranperda Inisiatif DPRD tentang Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan dan Ranperda tentang Pemberian Bantuan Hukum Bagi Masyarakat Miskin, Bupati Barru, Suardi Saleh didampingi sejumlah ulama meresmikan Masjud Ratu Babussalam, Garongkong, Senin (5/4/2021).

Masjid Ratu Babussalam yang terletak di Lingkungan Garongkong, Mangempang, Kecamatan Barru, kini resmi digunakan secara publik, ditandai dengan gunting pita oleh Bupati Barru. Masjid inipun rencananya sudah akan difungsikan di Bulan Suci Ramadhan mendatang.

Bupati juga sempat Shalat Dhuhur berjamaah yang diimani langsung oleh Anregurutta Prof DR H Faried Wajedy LC MA dab menambah citarasa spritual di Negeri Bernafaskan Keagamaan ini.

Sebelumnya, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan, Andi Jalil Mappiare menyampaikan apresiasi atas kehadiran masjid ini.

“Saya berharap generasi muda dapat memanfaatkan mesjid untuk kegiatan positif” kata Mantan Kabag Humas Barru itu.

Ia berujar bahwa, masjid selain menjadi tempat beribadah juga dapat dimanfaatkan menjadi sarana bermusyawarah, khususnya untuk kegiatan keagamaan yang memakmurkan masjid.

Untuk diketahui, Masjid Ratu Babbussalam dibangun seorang pengusaha bernama Almarhum  H.Ahmad Talib Caco. Almarhum berpulang ke Rahmatullah saat mesjid ini dalam proses pembangunan dan hampir rampung.

“Terima kasih Pemerintah Kabupaten Barru dan Anregurutta yang telah hadir dalam peresmian masjid yang diprakarsai Almarhum suami saya,” sebut Hj. Rahmatia, istri Almarhum Ahmad Talib Caco dengan penuh haru.

Olehnya, kegiatan peresmian Masjid ini dirangkaikan dengan peringatan Isra Miraj serta Haul ke-100 Almarhum Ahmad Talib Caco.

Nampak, Anregurutta Prof Faried Wajedy memberikan nasehat hikmah serta memimpin doa untuk mendoakan Almarhum.

Kegiatan ini, juga dihadiri oleh Kepala KUA Barru H. Muh. Idris dan Pimpinan Baznas Barru H. Minu Kalibu serta Masyarakat Mangempang di sekitar masjid. (nar)

Visited 4 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 103 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Ketua HMI Enrekang Kritik Kebijakan Pj Bupati, Marwan Mansyur

8 November 2024 - 13:22 WITA

Hadapi Pilkada, Bawaslu Sulsel Fokus Tangkal Isu SARA dan Ujaran Kebencian di Sosmed

7 November 2024 - 15:17 WITA

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Enrekang dinobatkan sebagai Pemenang Inovasi Layanan Digital Terbaik Tahun 2024

7 November 2024 - 13:15 WITA

Dispustaka Enrekang Raih Juara 1 di Peer Learning Meeting Nasional 2024

7 November 2024 - 13:12 WITA

Wajib Diketahui, Ini Manfaat BPJS Kesehatan bagi Warga

5 November 2024 - 19:10 WITA

Dua Tersangka Ditahan, Korupsi Pegadaian Duapitue Disidangkan

5 November 2024 - 17:39 WITA

Trending di Politik

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.