Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Eksklusif · 22 Apr 2022 17:02 WITA ·

Operasi Minyak Goreng Curah, Pemkab Sidrap Jual Rp14 Ribu/Liter


 Operasi Minyak Goreng Curah, Pemkab Sidrap Jual Rp14 Ribu/Liter Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Pemerintah Kabupaten Sidrap melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian, melaksanakan operasi pasar minyak goreng curah sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET).

Operasi pasar dilaksanakan mulai hari ini, Jumat-Sabtu (22-23/4/2022)

Target Operasi untuk hari ini dilaksanakan di Kecamatan Watang Sidenreng, Duapitue, Pituriase dan Pitu Riawa.

Untuk besok, operasi pasar akan dilaksanakan di Pasar Batu Lappa, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu.

Dalam operasi ketertiban operasi pasar, pembeliannya menggunakan kupon yang disalurkan oleh pihak kecamatan.

Satu warga maksimal membeli 1 kupon untuk lima liter minyak Goreng Curah dengan Harga perliter sesuai HET yakni Rp14 ribu. Total 1 kupon harganya Rp70 ribu.

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Sidrap, Ahmad Dollah mengatakan, operasi pasar tersebut dilakukan ini bekerjasama dengan PT. Tanjung Sarana Lestari yang merupakan produsen minyak goreng.

“Ini merupakan sebagai upaya pemerintah untuk mengatasi kelangkaan dan mahalnya minyak goreng, khususnya Minyak Goreng Curah,” ujar Ahmad.

Ahmad menjelaskan Awal Ramadan lalu Pemkab Sidrap bersama Forkopimda dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok disejumlah pasar.

“Dari pemantauan ditemukan minyak Goreng Curah masih mahal dan kualitasnya kurang bagus. Berdasarkan keluhan masyarakat tersebut Pemkab Sidrap memerintahkan Dinas Perdagangan untuk mencarikan solusi masalah Minyak Goreng Curah ini,” beber Ahmad.

Kini Disdagrin Sidrap melakukan koordinasi dengan PT.Tanjung Sarana Lestari yang bersedia menyediakan Minyak Goreng Curah melalui operasi pasar yang dilakukan PT. Cipta Kusuma Pratiwi, selaku distributor 2 (D2).

“18 ton Minyak Goreng telah dialokasikan ke kecamatan-kecamatan yang belum pernah dilakukan operasi pasar,” lontar Ahmad.

Mudah-mudahan operasi pasar ini bisa membantu masyarakat di tengah kelangkaan, harga mahal serta kualitas kurang bagus minyak goreng curah, terutama menjelang Idul Fitri,” pungkasnya (asp)

Visited 1 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 46 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Cawabup Nurkanaah Minta Partai Pengusung dan Relawan Bergerak Massif

18 November 2024 - 19:23 WITA

Kolaborasi Demokrat dan Nasdem: Satukan Kekuatan untuk SAR-Kanaah

18 November 2024 - 18:53 WITA

Proyek Jalan Rabat Beton di Desa Tanete Hancur, Warga Minta Audit Ulang

18 November 2024 - 15:52 WITA

Dukung Sektor Agribisnis, Terminal Buah Keday Ruby Resmi Beroperasi

18 November 2024 - 13:50 WITA

Blusukan ke Pasar, Syaharuddin Alrif Tampung Keluhan Pedagang Sidrap

17 November 2024 - 14:11 WITA

Lautan Massa Padati Kampanye Akbar RAMAH di Lapangan Batili Enrekang

16 November 2024 - 21:09 WITA

Trending di Terkini

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.