AJATAPPARENG.ONLINE, ENREKANG — Polisi seringkali dijadikan sarana oleh orang tua untuk menakut-nakuti anak-anak. Hal ini terjadi biasanya saat anak menangis rewel atau saat anak minta sesuatu kepada orang tua.
Anak kecil seringkali terlihat takut apabila melihat Polisi, oleh karena itu untuk menghilangkan rasa takut pada anak kecil Bhabinkamtibmas Polsek Anggeraja, Briptu Agus Zhuhry Abdullah melakukan pendekatan serta penyuluhan Kamtibmas kepada anak-anak dalam rangka Polisi Sahabat Anak, Rabu (30/1/19).
Briptu Agus Zhuhry mengungkapkan, tujuan dari pada kegiatan tersebut adalah untuk menghilangkan Pobia atau rasa takut kepada Sosok Polisi serta wujud nyata kepedulian polisi terhadap masyarakat khususnya anak-anak dalam memberikan penyuluhan dan pembinaan kamtibmas sehingga dapat membiasakan anak-anak untuk sama-sama menjaga kamtibmas sejak dini.
“Dengan kegiatan Polisi Sahabat Anak ini, diharapkan siswa paham tugas mulia seorang polisi, Jiwa ksatria, jujur dan disiplin dapat dicontoh dan menjadi karakter pada saat mereka sudah dewasa nanti. Juga si anak tidak phobia terhadap polisi dan merasa bangga dengan polisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat” Terang Briptu Agus
( Asr /Ajp )