AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, H Syaharuddin Alrif menggelar Reses dan temu Konstituen masa Persidangan III di Kecamatan Talumae, Kecamatan Wattang Sidenreng, Sidrap
Reses ini dihadiri oleh warga Desa Talumae, Desa Damai dan Desa lain yang di Kecamatan Wattang Sidenreng.
Reses ini dilakukan untuk melihat supervisi dan kondisi masyarakat ditengah Pandemi Covid-19 khususnya masyarakat yang berprofesi di bidang pertanian.
“Kita ingin melihat seberapa besar hasil pertanian, kondisi dan kendala yang dihadapi oleh masyarakat dalam bertani,” kata Syaharuddin Alrif
Solusi yang dialami oleh para petani, bagaimana ketersediaan pupuk, stabilitas harga dan dorongan Pemerintah dalam bidang pertanian karena di Sidrap secara umum adalah petani, makanya harus dijaga.
Syaharuddin Alrif menambahkan bahwa luas lokasi tanaman porang sudah mencapai 420 Hektar yang kita bina.
“Insyaallah kedepannya Sidrap akan kita jadikan Sidrap adalah lumbung padi dan Porang,” tutup Syaharuddin Alrif. (asp/ajp)