AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Sebanyak 4 dusun di Desa Leppangeng, Kecamatan Pitu Riase, Kabupaten Sidrap, terisolir akibat tanah longsor yang terjadi pada Minggu, 4 September 2022.
Material longsor menutupi badan jalan penghubung antar dusun di Bolapetti, Desa Leppangeng, akibat hujan deras yang mengguyur wilayah itu beberapa waktu lalu.
Dusun yang terisolir itu yakni Dusun 5 Lengke, 7 Lumpingan, 3 Walawala, dan 8 Rante Siwa. Aktifitas warga di empat dusun ini lumpuh total akibat material longsor penutupi jalan hingga 100 meter.
Kendaraan roda dua maupun empat tidak bisa keluar masuk ke pemukiman. Akibatnya, warga kesulitan untuk beraktivitas, mereka berharap secepatnya material longsor bisa disingkirkan.
Untuk keluar masuk pemukiman warga hanya jalan kali melintasi lumpur sepanjang kurang lebih 100 meter akibat tanah longsor dengan kedalaman antara 50 cm hingga 100 cm.
Kepala Badan Penanggulanan Bencana Daerah (BPBD) Sidrap, Sudarmin mengatakan, pihaknya telah menurunkan sejumlah personil ke lokasi untuk membantu menyingkirkan material longsor yang menutupi jalan.
“Kami juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum untuk menurunkan alat berat ke lokasi tanah longsor,” ucapnya, Senin, 5 September 2022.
Sementara, Kapolsek Pitu Riase, IPTU Antonius Pasakke juga telah menurunkan personil kelokasi tersebut untuk membantu warga menyingkirkan material longsor. (asp)