Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Ajatappareng · 4 Agu 2023 11:35 WITA ·

Bupati Enrekang Ajak Warga HIKMA Ramaikan Jalam Sehat Anti Mager di Makassar


 Bupati Enrekang Ajak Warga HIKMA Ramaikan Jalam Sehat Anti Mager di Makassar Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, MAKASSAR — Bupati Enrekang Muslimin Bando mengajak warga Massenrempulu di Kota Makassar dan sekitarnya, untuk ikut meramaikan Jalan Sehat Anti Mager. Begitupun warga Enrekang yang berkesempatan datang langsung.

Kegiatan ini akan digelar pada hari Minggu, 6 Agustus 2023 start dan finish di depan rumah jabatan Gubernur Sulsel.

“Warga HIKMA dan warga Enrekang yang berdomisili di Makassar maupun dari Enrekang yang sempat datang langsung di Makassar, mari kita ramaikan Jalan Sehat Anti Mager ini. Kita dapat sehatnya, dapat silaturahminya, insya Allah dapat juga hadiahnya,” kata Bupati dalam rilisnya.

Jalan Sehat Anti Mager ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan 78 tahun Indonesia Merdeka dan 354 tahun Sulawesi Selatan. Digelar oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan bekerja sama dengan IKA UNHAS serta TNI-Polri.

“Ayo ikuti Jalan Sehat Sulsel Anti Malas Gerak (Anti Mager). Ini adalah salah satu upaya kita dalam menggalakkan pola hidup sehat. Juga merupakan bagian yang tak terpisahkan dari proses membudayakan peningkatan kualitas hidup sehat. Saya Mengajak masyarakat Sulsel turut serta mengikuti program Sulsel Anti Mager ini. Pastikan langkah ta 10.000 langkah setiap hari!,” kata Gubernur Andi Sudirman Sulaiman.

Panitia menargetkan, Jalan Sehat Anti Mager yang diharapkan diikuti oleh sekurang-kurangnya 250 ribu orang.

Adapun pendaftaran Peserta Anti Mager dapat mengisi link antimager.sulselprov.go.id/reg/hutsulsel354. (sp)

Visited 19 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 225 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Blusukan ke Pasar, Syaharuddin Alrif Tampung Keluhan Pedagang Sidrap

17 November 2024 - 14:11 WITA

Lautan Massa Padati Kampanye Akbar RAMAH di Lapangan Batili Enrekang

16 November 2024 - 21:09 WITA

Andi Sutomo: Syaharuddin Alrif Layak Memimpin Sidrap

16 November 2024 - 15:34 WITA

Aliansi SIKAT Laporkan Pj Bupati Enrekang ke Ombudsman RI Terkait Dugaan Maladministrasi

15 November 2024 - 03:25 WITA

Kolaborasi PLN dan Polres Sidrap Cegah Ancaman Terorisme

14 November 2024 - 12:59 WITA

Panwascam Panca Lautang Sidrap Gencarkan Sosialisasi Tolak Politik Uang

13 November 2024 - 13:09 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.