Menu

Mode Gelap
32 Legislator Sidrap dari Partai Pengusung ‘Andalan Hati’ Bertemu Bahas Pilgub Sulsel Polres Enrekang Pantau Lokasi Debat Terbuka Paslon Cabup dan Cawabup Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas

Eksklusif · 17 Jan 2022 16:15 WITA ·

Pemkab Sidrap dan UNM Gagas  Kerja Sama Pembinaan UMKM


 Pemkab Sidrap dan UNM Gagas  Kerja Sama Pembinaan UMKM Perbesar

AJATAPPARENG.ONLINE, SIDRAP — Bupati Sidrap, H. Dollah Mando menerima kunjungan tim dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Makassar,  Senin (17/1/2022), di ruang kerjanya, Lantai III Kantor Bupati Sidrap.

Tim dipimpin Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Prof. Dr. H. Thamrin Tahir, M.Si. Ia mengatakan, pihaknya merencakan kerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sidrap dalam pembinaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

“Alhamdulillah, Pak bupati memberikan sinyal positif, kami akan membuat rancangan kerja sama untuk ditindaklanjuti,” ungkap Thamrin. 

Ia menambahkan, Universitas UNM khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Sidrap untuk meningkatkan berbagai hal.

“Tadi juga disinggung kelas kerja sama dengan perusahaan di Kabupaten Sidrap, Kami setuju dengan hal itu dan kami akan sampaikan dengan rektor,” tuturnya. 

Sementara itu, Bupati Sidrap sangat mengapresiasi dan mendukung penuh program yang ingin dilakukan Universitas Negeri Makassar di Bumi Nene Mallomo.

“Program ini perlu kita perkuat, untuk membantu pertumbuhan ekonomi masyarakat di Kabupaten Sidrap. Olehnya itu, Saya berharap kerja sama ini berjalan lancar dan baik, ” ucap Dollah.

Dalam kunjungan itu, hadir Wakil Dekan ll FEB, Dr. Basri Bado, S.Pd., M.Si., Ketua Jurusan Bisnis dan Kewirausahaan FEB UNM, Dr. Muhammad Rakib, S.Pd., M.Si, Ketua Prodi Kewirausahaan FEB UNM, Dr. Agus Syam, S.Pd., M.Si.

Turut hadir, Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Kabupaten Sidrap, A. M. Yusuf Ruby, bersama sejumlah pengurus Kadin Sidrap.

Visited 2 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 186 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Dukung Sektor Agribisnis, Terminal Buah Keday Ruby Resmi Beroperasi

18 November 2024 - 13:50 WITA

Blusukan ke Pasar, Syaharuddin Alrif Tampung Keluhan Pedagang Sidrap

17 November 2024 - 14:11 WITA

Lautan Massa Padati Kampanye Akbar RAMAH di Lapangan Batili Enrekang

16 November 2024 - 21:09 WITA

Andi Sutomo: Syaharuddin Alrif Layak Memimpin Sidrap

16 November 2024 - 15:34 WITA

Aliansi SIKAT Laporkan Pj Bupati Enrekang ke Ombudsman RI Terkait Dugaan Maladministrasi

15 November 2024 - 03:25 WITA

Kolaborasi PLN dan Polres Sidrap Cegah Ancaman Terorisme

14 November 2024 - 12:59 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.