Menu

Mode Gelap
Di Teppo, Ketua DPRD Pinrang Hadir Sosialisasikan Pasangan Beriman dan Andalan Hati Satlantas Polres Pinrang Gelar Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 2 Kali Lebih Baik, Paslon Iwan-Sudirman Harap Pilkada Cerdas Ini Makna Nomor Urut 1 bagi Pasangan JADI Dapat Nomor Urut 3, Pasangan Usman-Astrid: Simbol Persatuan

Ajatappareng · 28 Apr 2022 17:46 WITA ·

Ratusan Tenaga Kebersihan Pinrang Peroleh Santunan


 Bupati Pinrang, Irwan Hamid menyerahkan bantuan uang tunai kepada ratusan tenaga kebersihan di Pinrang, Kamis (28/4/2022). Perbesar

Bupati Pinrang, Irwan Hamid menyerahkan bantuan uang tunai kepada ratusan tenaga kebersihan di Pinrang, Kamis (28/4/2022).

AJATAPPARENG.ONLINE, PINRANG — Ratusan Tenaga Kebersihan menerima santunan berupa uang tunai dari Pemerintah Kabupaten Pinrang, di halaman Kantor Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten Pinrang, Kamis (28/4/2022).

Santunan uang tunai ini, diserahkan langsung oleh Bupati Pinrang Irwan Hamid didampingi Asisten Administrasi Umum A.Pawelloi Nawir, Staf Ahli Bupati Syahrir Pawittoi dan kepala Dinas Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup Ir. Sudirman.

Bupati Pinrang dalam sambutannya mengatakan bahwa uang tunai ini diberikan kepada para tenaga kebersihan sebagai salah satu bentuk saling berbagi kebahagiaan dalam Bulan Ramadan, terlebih menjelang hari raya Idul Fitri.

“Ini dimaksudkan sebagai bentuk apresiasi bagi para tenaga kebersihan yang telah bekerja dengan ikhlas untuk menciptakan lingkungan yang bersih di Kota Pinrang dan sekitarnya,” ucap Irwan.

Lanjut Irwan, santunan ini adalah hasil dari kegiatan kotak amal Ramadhan yang disebar ke seluruh OPD di kabupaten Pinrang dan hasil pengumpulan Zakat masyarakat Pinrang melalui Baznas Pinrang.

“Jangan lihat dari jumlahnya, tapi ini adalah bentuk keikhlasan dan bentuk semangat saling berbagi dalam bulan Ramadan dan jelang Idul Fitri,” ujar Bupati Irwan.

Irwan menambahkan, bahwa Pemerintah kabupaten Pinrang akan mengupayakan peningkatan jumlah insentif bagi tenaga kebersihan.

“Dimana hal tersebut dilihat dengan mempertimbangkan kondisi keuangan daerah,” tutup Irwan. (ac)

Visited 21 times, 1 visit(s) today
Artikel ini telah dibaca 85 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Pengunjung Ramai, Keamanan Wahana Hoya-Hoya di Sidrap Perlu Ditinjau Ulang

19 Oktober 2024 - 22:52 WITA

SAR-Kanaah Unggul di Survei Pilkada Sidrap 2024 dengan Elektabilitas 68,3%

19 Oktober 2024 - 16:19 WITA

Warga Keluhkan Pertanian, Abdillah Natsir Cawabup Paslon “JADI” Siap Benahi dan Realisasikan

19 Oktober 2024 - 14:11 WITA

SDN 10 Benteng Sukses Gelar Maulid Nabi SAW, Kolaborasi Jadi Kunci Utama

19 Oktober 2024 - 13:07 WITA

Syaharuddin Alrif Paparkan Program Pengembangan Pertanian di Sidrap

19 Oktober 2024 - 02:28 WITA

Juru Bicara : SAR Kanaah Mengedepankan Semangat Toleransi, Inklusivitas dan Kearifan Lokal

18 Oktober 2024 - 19:16 WITA

Trending di Eksklusif

Konten ini milik Ajatappareng Online. Anda tidak dapat menyalin konten ini.